Senin, 29 Oktober 2012

Klub Robot ITK

Departemen Ilmu Teknologi dan Kelautan (ITK) Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK) mendirikan sebuah klub mahasiswa yang berbasis profesi dan keilmuan berdasarkan minat dan bakat di bawah naungan laboratorium AIK (Akuatik dan Instrumentasi Kelautan).  Klub ini dinamakan  Marine Instrumentation Telemetry (MIT). MIT ini merupakan wadah bagi mahasiswa yang mengambil penelitian di laboratorium AIK. Pembina dari klub ini tak lain adalah Bapak Indrajaya selaku Dekan FPIK sendiri. Kegiatan dari MIT ini adalah berupa pelatihan dan juga membuat alat robot air.

“Klub ini berdiri saat angkatan 37, tetapi cikal bakal dari klub ini dibentuk dari sekitar angkatan 30 dan sempat vakum hingga akhirnya berdiri kembali saat angkatan 43 sampai sekarang”, ungkap Dwi Setiadi (ITK 45) selaku presiden MIT. Anggota klub ini terdiri dari anggota biasa, undangan, dan luar biasa. Anggota saat ini mulai dari angkatan 45 dan 46, sedangkan 47 masih sebagai calon anggota. Prestasi dari MIT yang terakhir adalah sebagai finalis 20 besar Komurindo (Kontes Muatan Roket Indonesia). MIT juga pernah mengikuti lomba Aerofi di Hongkong pada bulan maret lalu. Saat ini MIT sedang mengikuti kompetisi Roboboat 2012 yakni ajang untuk membuat kapal tanpa otomatis. Adapun alat yang sudah dihasilkan antara lain, yaitu Fry Counter yang berfungsi untuk menghitung jumlah benih ikan dan Drivter Lampa untuk mengukur arus gelombang. 

-Marita FA-

Share:

0 komentar:

Posting Komentar